Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus, 2021

Desain Interior Lebih Segar dengan Gabungan 2 Konsep

Desain interior tak lagi mutlak pada satu konsep. Penggabungan konsep bisa memberikan suasana segar agar tidak mudah bosan. Arsitek Jasa Konsultan Adi Hanafi menjelaskan, desain interior mengalami perkembangan. Saat ini konsep modern dan kontemporer menjadi favorit. Namun, jangan salah, desain interior tak melulu mutlak pada satu konsep. Penggabungan konsep, justru memberikan suasana yang lebih segar dan tidak membosankan. ”Desain interior itu mempengaruhi psikologi seseorang. Baik dari segi kenyamanan maupun mudah membuat jenuh atau tidak. Era sekarang ini lebih banyak yang menaruh minat pada konsep modern dan kontemporer. Apalagi anak muda, cenderung mengikuti konsep yang dilihat di media sosial,” terangnya pada Jawa Pos Radar Solo Jumat (30/7). Saat ini desain interior yang berkembang seperti konsep modern, minimalis, kontemporer, luxury hingga scandinavian. Konsep luxury akan memberikan kesan mewah dan indah. Berbeda dengan konsep scandinavian yang terlihat sederhana namun tetap me